Manajemen perubahan
| Gmd : Text
| Availability :
00000009998 | HD58.8 .H32 2004 | (General Book) | Available - Ada |
Literatur melaporkan banyak contoh kegagalan strategi manajemen yang melibatkan perubahan dan pengembangan organisasi secara besar-besaran. mayoritas upaya downsizing dan delayering tak berjalan seperti yang diharapkan. Survei di AS, mendapati 63% program TQM gagal menghasilkan perbaikan kualitas dan hanya 10% yang berhasil. Tak jauh dari itu, kegagalan inisiatif BPR di AS berkisar antara 50-70%.
Gambaran serupa juga terjadi di Eropa. Walau dua pertiga perusahaan yang terdaftar di Top 500 Inggris menerapkan TQM, hanya 8% yang bisa disebut berhasil. Kebanyakan inisiatif BPR hanyalah sekedar simplifikasi proses ketimbang rekayasa-ulang dan hanya 10% mencapai terobosan penting. Dalam hal perubahan budaya, dilaporkan sekitar 80% gagal. Tingkat kegagalan yang tinggi juga terjadi pada perubahan menyangkut IT. Sekitar 80-90% investasi di bidang IT gagal, berdampak pada kinerja.
Kesemua itu manambah daftar panjang inisiatif perubahan yang gagal, dengan konsekuensinya masing-masing. Sementara itu, kita akui organisasi mesti berubah agar mampu mengerek daya saing menghadapi persaingan global. Pendekatan lama kini banyak menuai kritik karena terlalu menekankan pada perubahan inkremental dan terisolasi, selain memang tak pernah dimaksudkan untuk dapat diterapkan pada semua situasi perubahan, apalagi dimana dibutuhkan perubahan cepat, koersif atau besar-besaran. Jadi kita perlu pendekatan-pendekatan baru. Buku ini membahasnya dengan cukup tuntas.
Series Title |
-
|
---|---|
Call Number |
HD58.8 .H32 2004
|
Publisher Place | Yogyakarta |
Collation |
xxiii, 233p.; 24cm.
|
Language |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
9793721014
|
Classification |
HD58.8
|
Media Type |
-
|
---|---|
Carrier Type |
-
|
Edition |
-
|
Subject(s) | |
Specific Info |
-
|
Statement |
-
|
Content Type |
-
|
No other version available